Dalam dunia usaha dan Industri telekomunikasi, saat ini kebutuhan tenaga kompetensi jaringan internet, khususnya kompetensi Fiber To the Home (FTTH) sangat tinggi. Untuk itu perlu dilakukan media pembelajaran kepada guru-guru dibawah Direktorat Pembinaan SMK, khususnya guru-guru di bidang keahlian Teknologi Komputer dan Jaringan (TKJ) yang sudah disediakan sarana peralatan berupa Fiber Optic Tools di beberapa sekolah di seluruh wilayah Indonesia. Termasuk di wilayah Jawa Timur.

Dari 32 SMK di Jawa Timur yang mendapatkan bantuan peralatan jaringan Fiber Optik, SMK Negeri 3 Jombang menjadi salah satu sekolah yang ditunjuk sebagai sekolah penyelenggara pelatihan Fiber Optik (FO) untuk guru-guru di sekitar wilayah Jawa Timur. Terhitung terdapat 13 SMK yang mengikuti pelatihan FO yang diselenggarakan pada Hari Senin Tanggal 3 Februari 2020 di Laboratorium Komputer Teknik Komputer Jaringan SMKN 3 Jombang.
Berikut ini adalah daftar SMK yang mengikuti pelatihan penggunaan peralatan fiber optik di SMK Negeri 3 Jombang:

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Direktorat PSMK bekerja sama dengan PT. My Icon Technology dan PT. Telkom Indonesia. PT. My Icon Technology merupakan anak perusahaan PT. Metrodata Electronics, Tbk. yang telah berkiprah di bidang teknologi informasi dan komunikasi sejak tahun 1975.
Materi pelatihan ini diberikan oleh Mbak Saskia dan Mas Bagas dari Telkom Access dan dipimpin oleh Bapak Sukardi dari PT. My Icon Technology.
Dengan adanya pelatihan ini diharapkan dapat memberikan bekal pengetahuan dan ketrampilan kepada seluruh Guru-guru SMK bidang keahlian Teknik Komputer & Jaringan (TKJ) dalam pemanfaatan teknologi informasi khususnya dalam pembelajaran penggunaan Fiber Optic Tools. Sehingga peserta didik jurusan TKJ mempunyai kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan industri saat ini.